BANGLI | patrolipost.com – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Jalan Ngurah Rai, tepatnya di depan RSU Bangli, Kamis (29/4/2021). Kecelakaan yang terjadi di siang bolong tersebut melibatkan sepeda motor dengan mobil. Pengendara sepeda motor mengalami luka yang cukup serius dan kini mendapat perawatan di RSU Bagli.
Informasi yang terhimpun, kecelakaan yang melibatkan sepeda motor Honda Vario DK 3075 PS yang dikendarai Putu Bayu Krisna Wijaya (26), asal Banjar Blungbang, Kelurahan Kawan, Bangli. Sementara mobil Daihatsu Xenia DK 1242 MN dikemudikan I Made Dharma (56), asal Dusun Pagutan, Desa Banjarangkan, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung.
Kasat Lantas Polres Bangli AKP I Ketut Sukadana saat dikonfirmasi menjelaskan, kecelakaan berawal saat pengendara sepeda motor datang dari arah Selatan menuju arah Utara. Sesampainya di tempat kejadian tiba-tiba muncul mobil Daihatsu Xenia yang dikemudikan Made Dharma. Karena jarak terlalu dekat akhirnya terjadi tabrakan.
Menurut AKP Sukadana, mobil Daihatsu Xenia DK 1224 MN terparkir di barat jalan dan hendak memutar balik ke arah Selatan. “Saat hendak berbalik, dari arah Selatan datang sepeda motor. Karena jarak terlalu dekat, tabrakan tidak terhindarkan,” ungkapnya.
Akibat kejadian tersebut, pengendara sepeda motor mengalami sejumlah luka seperti bengkak pada kaki kiri, tangan kanan dan tangan kiri, lecet tangan kiri, dan robek pada bibir. Korban dirawat di RSUD Bangli.
Sementara itu, untuk proses lebih lanjut, kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di Mapolres Bangli. Diketahui mobil Daihatsu Xenia milik pegawai RSU Bangli dan sebelumnya diparkir di pinggir jalan. (750)