NEGARA | patrolipost.com – Tiga tahanan yang masih mendekam di sel Polres Jembrana melarikan diri. Tiga tahanan yang kabur ini merupakan tersangka kasus pencurian yang sebelumnya berhasil diamankan Polres Jembrana. Ketiganya kabur diketahui saat pergantian penjaga, Minggu (16/1/2022) pagi. Tiga tahanan yang kabur itu yakni AMH, GLG dan FS, dua diantaranya berhasil dibekuk di lokasi berbeda.
Mereka kini masih dalam proses hukum yakni pelengkapan berkas. Setelah diketahui adanya tahanan kabur, dilakukan pencarian dan penyisiran mulai dari sekitar Polres Jembrana. Aparat Kepolisian langsung menyusuri aliran Sungai Ijogading yang berada di belakang Mapolres Jembrana. Pengejaran yang dilakukan aparat Kepolisian berhasil. Dua dari tiga tahanan yang melarikan diri tersebut berhasil diamankan di dua lokasi berbeda.
Berdasarkan informasi, tertangkapnya tahanan yang melarikan diri tersebut berawal dari adanya masyarakat yang melihat orang yang bergelagat mencurigakan di wilayah Desa Berangbang, Kecamatan Negara. Sehingga dilakukan penyisiran dan pengejaran oleh personel gabungan Polres Jembrana dan Polsek Negara. Akhirnya aparat Kepolisian berhasil mengamankan dua orang tahanan yang kabur tersebut pada waktu dan lokasi berbeda.
Seorang tahanan dibekuk pertamakalinya di wilayah Desa Berangbang, tepatnya di perempatan sebelah barat Pura Puseh Desa Adat Baler Bale Agung, Negara sekitar pukul 15.00 Wita. Penyisiran terus berlanjut hingga tahanan kedua berhasil diamankan. Tahanan kedua ini dibekuk di areal Pura Danu, wilayah Lingkungan Pangkung Manggis, Kelurahan Baler Bale Agung, Negara sekitar pukul 16.00 Wita.
Dua tahanan kabur yang dibekuk ini diketahui merupakan warga luar Jembrana.
Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana mengakui jajaran masih melakukan pengejaran terhadap tahanan yang kabur tersebut. “Masih pengejaran,” ujar Kapolres melalui pesan singkat kepada media. Jajaran Kepolisian di wilayah hukum Polres Jembrana hingga berita ini ditulis masih melakukan pengejaran terhadap seorang tahanan lainnya. (571)