Tim Gabungan TNI-Polri dan PMK Denpasar Masih Berjibaku Padamkan Api di TPA Suwung

tim gabungan
Tim gabungan saat memadamkan kebakaran TPA Suwung. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Tim Gabungan TNI-Polri dan Pemadam Kebakaran Kota Denpasar hingga Sabtu (14/10/2023) masih berjibaku memadamkan kebakaran yang terjadi di TPS Suwung Kangin. Luas areal TPA yang terbakar sudah mencapai 3 hektare.

Kebakaran di TPA Suwung terjadi pada hari Kamis tanggal 12 Oktober 2023 sekira pukul 11.00 Wita. Menurut keterangan saksi Gede Mahardika asal Penatih, yang merupakan karyawan di kantor TPA tersebut, dirinya melihat kepulan asap hitam pekat yang bersumber dari tumpukan sampah di TPA Suwung Kangin. Beberapa saat kemudian asap hitam pekat berubah menjadi asap putih.

Bacaan Lainnya

Saksi juga mengungkapkan kebakaran tersebut kemungkinan diakibatkan dari panasnya tumpukan sampah yang ketinggiannya mencapai puluhan meter dan menimbulkan gas yang mudah terbakar. Kebakaran seperti ini rutin terjadi setiap musim panas yang memuncak seperti saat ini.

Atas kejadian tersebut dari pihak pengelola TPA langsung menghubungi Dinas PMK Kota Denpasar, dan menurunkan 5 (lima) unit PMK dibantu TNI-Polri untuk memadamkan api.

“Sampai saat ini tim dari gabungan TNI-Polri, BPBD dan PMK Pemprov, Kota Denpasar, Badung dan Gianyar, masih melakukan upaya pendinginan guna mengatasi kebakaran tersebut,” ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan SIK MH.

Sampai saat ini petugas masih berupaya untuk memadamkan api yang luas kebakaran kurang lebih mencapai 3 hektar. Namun tidak ada kerugian material maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Ditambahkan Kabid Humas, karena titik api susah dijangkau oleh PMK, berdasarkan hasil dari koordinasi Kepala BPBD Provinsi Bali, sudah didatangkan helikopter dari Karanganyar menuju Bali untuk membantu memadamkan api dengan cara bucket water.

“Kami berharap masyarakat seputaran TPA Suwung jangan panik dan jangan terpancing dengan kabar hoax yang dapat menyesatkan. Kami petugas gabungan dari TNI-Polri, BPBD dan PMK berusaha semaksimal mungkin memadamkan api tersebut,” imbau Kabid Humas. (hms)

Pos terkait