DENPASAR | patrolipost.com – Sebanyak 31 ribu vial (botol kecil) vaksin Covid-19 telah tiba di Bali Selasa (5/1/2021) dini hari, dan saat ini masih berada di Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bali. Hal ini mengingat Kota Denpasar mendapat jatah vaksin Covid-19 paling banyak yakni 9.383 orang. Sementara untuk RSUP Sanglah yang menjadi RS penanganan Covid-19, sudah mengajukan untuk jatah vaksin.
Kabag Humas RSUP Sanglah, Dewa Ketut Kresna mengatakan bahwa di RSUP Sanglah Denpasar tercatat sekitar 2.800 orang, baik itu nakes maupun karyawan yang akan menerima vaksin Covid-19 secara bertahap.
“Dari jumlah tersebut kemungkinan tidak semuanya akan mendapatkan vaksin, mengingat ada yang tidak memenuhi ketentuan seperti melewati usia 59 tahun, hamil, atau menderita komorbid,” ujar Dewa Kresna saat ditemui, Selasa (5/1/2021).
Lebih lanjut, Dewa Kresna menerangkan bahwa beberapa nakes dan karyawan sudah menerima SMS blast dari Kemenkes untuk mengikuti vaksin.
“Kami saat ini menyiapkan teknis pelaksanaannya dan SDM, tapi sebelumnya kami sudah pernah mengadakan simulasi. Pada intinya kami masih menunggu teknis dari Dinkes,” terangnya.
Sedangkan, RSUP Sanglah telah menyiapkan tempat penyimpanan vaksin dan siap menerima jika nantinya sudah didistribusikan oleh Dinkes.
“Kami ada gudang farmasi, dan akan disimpan di dalam cold box yang steril di sana,” terangnya.
Terkait update penanganan Covid-19 di RSUP Sanglah, Dewa Kresna mengungkapkan bahwa pasien Covid-19 di RS memang ada peningkatan namun tidak signifikan. Sehingga saat ini penanganan masih tetap diterapkan dengan ketat.
“Kita disini pembagian zona juga telah kita lakukan di berbagai titik di lingkungan RSUP Sanglah, baik itu zona merah, oranye, kuning, dan hijau guna mengantisipasi penularan Covid-19 kepada pengunjung. Jadi, semua sudah kita atur sebaik mungkin untuk kenyamanan dan keamanan bersama,” tandasnya. (cr02)