Bangkitkan Ekonomi di Masa Pandemi, Gerakan Dekranasda Bali Tuai Pujian Ketua DPR RI 

Ketua DPR RI kagum Bali Bangkit di tengah Pandemi Covid-19 melalui dukungan Dekranasda, Kamis (27/5/2021). (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Pada masa pandemi Covid-19, masyarakat pelaku UMKM Bali kembali bangkit melalui rangkulan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali. Roda perekonomian perlahan kembali berputar melalui upaya pemanfaatan sekaligus penguasaan teknologi informasi dalam memasarkan hasil kerajinan.

Melalui elektronik marketplace, setiap pelaku UMKM dapat memanfaatkan Balimall.id sebagai aplikasi untuk menjual barang kerajinan.

Bacaan Lainnya

“Pameran Bali Bangkit upaya memberikan peluang bagi pelaku UMKM untuk memasarkan kerajinan secara langsung, dengan penyediaan tempat gratis oleh pemerintah,” kata Ketua Dekranasda Bali Putri Suastini Koster di Denpasar, Kamis (27/5/2021).

Ketua Dekranasda Bali mendampingi kunjungan kerja Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani di Taman Budaya Art Center, Kamis (27/5/2021). Selain memberikan fasilitas kepada pelaku UMKM, pameran Bali Bangkit juga memberikan peluang bagi pengusaha daerah untuk memamerkan dan memasarkan produk mereka. Pola kegiatannya dilakukan secara hybrid. Produk bisa dipasarkan secara langsung dan juga bisa melalui marketplace besutan Dekranasda Bali.

“Bali mengalami keterpurukan akibat pandemi Covid-19. Saat ini, kita mulai menguatkan diri dengan mengambil langkah baru untuk menjadi karakter yang mandiri,” kata Putri Koster.

Ia memberikan gambaran konsep segitiga sama sisi. Membangun dan menguatkan tiga pilar pendukung Bali harus dilakukan. Tiga pilar itu yakni, pariwisata, UMKM dan pertanian.

Sementara itu, Ketua DPR RI Puan Maharani menyatakan kekaguman dan mengapresiasi gerakan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali di bawah kepemimpinan Putri Koster. (pp03)

Pos terkait