Bobol Gudang, Maling Sikat Lima Unit Sepeda Motor di Dusun Manuk Bangli

bengkel
Suasana bengkel sepeda motor milik I Wayan Suparta, Di Dusun Manuk Desa/Kecamatan Susut, Bangli. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Gudang tempat penyimpanan sepeda motor milik I Wayan Suparta  beralamat di Dusun Manuk, Desa /Kecamatan Susut Bangli dibobol maling, Kamis  (14/3/2024) dini hari. Dalam aksinya tersebut pencuri berhasil membawa kabur beberapa unit sepeda motor berikut dua mesin sepeda motor. Kasus ini sedang ditangani Unit Reskrim Polsek Susut.

Ditemui di tempat usahanya  I Wayan Suparta mengaku telah menggeluti usaha jasa perbekelan sejak lama. Selain melayani servis mesin juga melayani cat sepeda motor.

Bacaan Lainnya

Menurut Wayan Suparta lima unit sepeda motor berikut dua unit mesin yang hilang tersebut disimpan di gudang  yang dulunya kami manfaatkan untuk bengkel sepeda motor.

”Bengkel yang lama kami manfaatkan untuk tempat penyimpanan sementara  sepeda motor milik konsumen yang akan menjalani proses pengecatan,” jelasnya, Sabtu (16/3/2024).

Kata Wayan Suparta dalam aksinya maling berhasil membawa kabur 3 unit sepeda motor dalam kondisi lengkap  yakni 1 unit sepeda motor jenis Meo dan 2 unit sepeda motor jenis Honda Grand. Disamping  itu maling juga membawa kabur 1 unit  mesin sepeda motor Honda Astrea  800 dan 1 unit mesin sepeda motor jenis Jupiter MX  serta 2 unit mesin Honda C-70.

”Kondisi gudang memang sepi sehingga memudahkan pelaku saat menjalankan aksinya,” sebut Wayan Suparta.

Pihaknya baru tahu kalau gudang sepeda motornya dibobol maling pada Jumat (15/3/2024) sekira pukul 09.00 Wita. Dia memperkirakan dalam menjalankan aksinya maling  membawa mobil jenis  pick-up   yang digunakan untuk mengangkut hasil jarahannya.

“Kami sudah laporkan kasus ini ke Polsek Susut dan petugas  sudah ada yang turun melakukan penyelidikan. Kami berharap petugas bisa mengungkap kasus ini, apalagi barang yang dicuri milik para konsumen,” harapnya. Sementara untuk estimasi kerugian mencapai puluhan juta rupiah.

Terpisah Kapolsek Susut AKP I Nyoman Edi Suwarya saat dikonfirmasi membenarkan adanya kasus pencurian sepeda motor tersebut.

”Tim Opsnal sudah turun melakukan penyelidikan,” ujarnya.

Dalam pengungkapan kasus ini petugas juga telah mempelajari  rekaman CCTv di jalur tersebut dan mudah- mudahan bisa segera terungkap. (750)

Pos terkait