Covid-19 Renggut 41 Nyawa di Kabupaten Buleleng

Juru Bicara GTPP Covid-19 Buleleng, Ketut Suweca. (cha)

SINGARAJA | patrolipost.com – Satu lagi kasus pasien dengan dugaan Covid-19 dinyatakan meninggal dunia berasal dari Kecamatan Buleleng. Dengan demikian hingga Senin (5/10/2020) tercatat total 41 pasien positif Covid-19 berdasarkan hasil tes swab dinyatakan meninggal dunia.

Satu pasien positif yang meninggal awalnya, diantar ke IGD RSUD Buleleng atas rujukan salah satu dokter pada Jumat (2/10) dengan keluhan sesak nafas sejak 5 hari, batuk dan memiliki riwayat demam. Karena gejalanya mengarah ke Covid-19, kemudian dilakukan test swab dan hasilnya dinyatakan positif. Namun setelah mendapat perawatan, akhirnya pasien dinyatakan meninggal dunia.

“Dengan tambahan satu pasien meninggal, total kasus meninggal dunia di Buleleng menjadi 41 orang,” ungkap Ketut Suweca, Juru Bicara GTPP Covid-19 Buleleng.

Selain menyebut satu kasus meninggal, Suweca menyatakan, ada penambahan terkonfirmasi positif sebanyak 7 orang dari beberapa kecamatan. Diantaranya, 5 orang  berasal dari Kecamatan Buleleng, masing-masing 1 orang dari Kecamatan Seririt dan Sawan. Sehingga, total kasus terkonfirmasi sebanyak 880 orang.

Suweca juga mengungkap sebanyak 7 orang pasien positif dinyatakan sembuh, yakni dari Kecamatan Buleleng 4 orang, masing-masing 1 orang dari Kecamatan Banjar, Seririt, dan Kubutambahan.Dengan demikian,total angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Buleleng sebanyak 786 orang.

“Pasien positif yang masih dirawat di Buleleng sebanyak 51 orang, dirawat di luar Buleleng 2 orang. Untuk kasus suspek totalnya 1.065 orang, dengan rincian suspek konfirmasi ada 481 orang, discarded ada 500 orang, suspek masih dipantau ada 43 orang, probable terdapat 41 orang,” ucap Suweca. (625)

Pos terkait