Istri Wakapolri Meninggal Dunia, Dikebumikan Besok di Makam Keluarga

istri wakapolri
Almarhumah Tutik, istri Wakapolri. (ist)

JAKARTA | patrolipost.com – Tutik Gatot Eddy, istri dari Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono meninggal dunia, Jumat (7/4/2023) karena sakit. Menurut rencana jenazah almarhumah dikebumikan di makam keluarga kawasan Maruya, Jakarta Barat.

Kabar wafatnya istri Wakapolri disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui Instagramnya @Listyosigitprabowo Jumat (7/4/2023). Sigit mewakili keluarga Besar Polri turut berbelasungkawa atas berpulangnya Tutik.
“Innalillahi wa innailaihi rojiuun. Saya dan segenap keluarga besar Kepolisian Negara Republik Indonesia turut berbela sungkawa yang mendalam atas berpulangnya Ibu Tutik Gatot Eddy, istri tercinta dari Bapak Wakapolri Komjen Pol Prof Dr Gatot Eddy Pramono MSi,” kata Sigit.
Menurut Sigit, Tutik merupakan sosok penyayang, sederhana dan religius. Sigit mengatakan almarhumah merupakan Bhayangkari yang selalu menjadi penguat dan pelita keluarga.
“Almarhumah adalah sosok perempuan yang penyayang, sederhana dan religius, sosok Bhayangkari yang selalu menjadi kekuatan dan pelita bagi keluarga,” ujarnya.
Kapolri mendoakan agar amal ibadah Tutik diterima Allah. Sigit berharap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
“Mari kita semua berdoa semoga Almarhumah Husnul Khotimah, diterima segala amal ibadahnya serta mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah SWT. Kepada keluarga yang ditinggal semoga diberikan ketabahan dan keikhlasan, aamiin ya Robbal Alamin,” imbuhnya.
Tutik Gatot Eddy diketahui memiliki nama gadis Widi Astutik. Ia dan Wakapolri Gatot Eddy Pramono bertemu di Blitar lalu kemudian memutuskan untuk menikah. Dari pernikahan mereka dikaruniai tiga orang anak yakni Amanda Widya Aminditha, M Andi Yusuf, dan Amelia Widya Atmani Wedhana.
Informasi terkini jenazah almarhumah Tutik akan dimakamkan besok, Sabtu (8/4/2023) pagi.
“Info awal dari keluarga akan dimakamkan di makam keluarga dekat rumah beliau di Meruya, besok (Sabtu, 8 April) pagi,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho dikonfirmasi, Jumat (7/4/2023).
Sandi mengatakan Tutik meninggal dunia karena sakit. Dia menyebut istri Wakapolri itu meninggal pada pukul 15.25 WIB. “Betul (meninggal), hari ini pukul 15.25 karena sakit,” katanya. (kpc/807)

Pos terkait