Pegawai Lapas dan WBP se-Bali Ikuti Porseni di Lapastik Bangli

lapastik bangli
Kegiatan Porseni yang berlangsung di Lapas Narkotika Klas II A Bangli di Banjar Buungan, Desa Tiga Kecamatan Susut, Bangli. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Serangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan, Kementerian Hukum dan HAM Kantor Wilayah Bali melaksanakan kegiatan  pekan olahraga dan kesenian (Porseni) yang dipusatkan di Lapas Narkotika Klas II A Bangli. Para pegawai dan warga binaan pemasyarakatan (WBP) dari seluruh Lapas/Rutan bertanding olahraga voli, tenis meja dan catur. 

Kepala Kantor Wilayah Kumham Bali, Jamaruli Manihuruk mengatakan kegiatan Porseni serangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan ini salah satu bentuk pembinaan bagi WBP. Pembinaan yang dilakukan meliputi pembinaan fisik, mental dan disiplin.

Bacaan Lainnya

“Pembinaan yang dilakukan diharapkan  dapat membentuk karakter yang baik,” ujarnya.  

Kegiatan Porseni kali ini ada beberapa jenis olahraga yang dilombakan seperti tenis meja, voli dan juga catur. Menurut Jamaruli Manihuruk Porseni tidak saja diikuti WBP tetapi juga para pewagai. 

Jamaruli Manihuruk yang didampingi Kepala Devisi Pemasyarakatan (Kadiv Pas) Bali, Gun Gun Gunawan mengatakan selain Porseni juga digelar kegiatan sosial seperti donor darah.

“Sejumlah kegiatan akan digelar hingga puncak Hari Pemasyarakatan. Ada kolaborasi antara pegawai, WBP maupun instansi lainya. Kegiatan yang dilakukan bisa menyentuh kalangan masyarakat,” sebutnya. 

Diakui jika WBP cukup aktif dalam berkreativitas. Hasil karya WBP seperti kerajinan juga banyak dipasarkan. Tentu diharapkan nantinya ketika keluar dari lapas, mantan WBP ini dapat berkarir dan bisa mandiri.

“Tentu yang membanggakan hasil karya WBP dijadikan cenderamata oleh Bapak Menteri Kemenkumham RI,” jelasnya. (750)

Pos terkait