RSUP Sanglah Rawat 21 PDP, Ruang Isolasi Ditambah 16

Direktur Utama RSUP Sanglah, dr I Wayan Sudana.

DENPASAR | patrolipost.com – Sebanyak 21 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dirawat RSUP Sanglah Denpasar terdiri dari 2 orang WNA dan 19 orang WNI, Senin (30/3/2020). Mengantisipasi ledakan pasien Covid-19, RSUP Sanglah menambah ruang isolasi sebanyak 16 ruangan sehingga total ruang yang dimiliki sebanyak 34 ruang.

Direktur Utama RSUP sanglah,  dr I Wayan Sudana mengatakan pada hari ini Senin (30/3/2020) pasien dalam pengawasan berjumlah 21 Orang.

Bacaan Lainnya

“Dari 21 orang tersebut 2 WNA dan 19 WNI,” kata dr I Wayan Sudana, Senin (30/3/2020).

Wayan Sudana menerangkan, terkait adanya tenaga medis yang sebelumnya menjalani isolasi sebanyak 175 tenaga, bahwa sebelumnya tenaga medis tersebut sempat kontak dengan pasien Covid-19 sehingga sesuai prosedur dikreteriakan ODP (Orang dalam Pemantauan).

“Selama ini rekan-rekan yang menjalani ODP sampai saat ini kondisi mereka baik.  Jika sudah 14 hari sudah tidak dalam pemantauan lagi,” jelasnya

Selain itu dr I Wayan Sudana mengaku, RSUP Sanglah dalam menangani kasus Covid-19 telah menambah ruang sebanyak 16 ruangan.

“Dalam penambahan kapasitas penanganan Covid-19 ini kita nambah ruangan lagi, yang sebelumnya ada 18 ruangan kita nambah lagi 16 ruangan sehingga totalnya 34 ruangan,” ujarnya.

Dengan adanya penambahan 16 ruangan isolasi, RSUP Sanglah membutuhkan penambahan sekitar 20 orang tenaga medis untuk menangani pasien dalam pengawasan.

“Kita penuhi melalui perekrutan jadi sudah agendakan untuk merekrut lagi tenaga-tenaga untuk bisa memenuhi kebutuhan tenaga akibat dari penambahan kapasitas ruangan yang kita tambah,” ungkapnya.

Hal tersebut tentunya membutuhkan APD yang selama ini RSUP Sanglah telah mendapat bantuan dari Pemprov Bali disalurkan Satgas yang diketuai Sekda Dewa Made Indra melalui Dinas Kesehatan Provinsi Bali.

“Dilengkapi juga bantuan atau sumbangan dari para donatur yang mendonasikan diantaranya berupa masker N95,” pungkasnya. (cr02)

Pos terkait