Sugawa Korry Soroti Minimnya Ketersediaan Oksigen Pasien Covid-19 di Rumah Sakit

I Nyoman Sugawa Korry. 

 

Bacaan Lainnya

 

DENPASAR | patrolipost.com – Masih  belum melandainya kasus Covid-19 di Bali, serta terbatasnya ketersediaan oksigen untuk rumah sakit yang ada di Bali, akibat melonjaknya pasien Covid-19, menjadi sorotan berbagai pihak termasuk DPD Partai Golkar Provinsi Bali.

Namun demikian, melalui Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, I Nyoman Sugawa Korry, Golkar Bali menyarankan dan mendukung penyiapan anggaran dari APBD Provinsi Bali untuk pengadaan generator oksigen dengan kapasitas yang memadai untuk rumah sakit baik di tingkat provinsi maupun di kabupaten dan kota. Hal itu diungkapkan Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, I Nyoman Sugawa Korry, Sabtu (14/8/2021) di Denpasar.

Menurutnya, pengadaan generator-generator  ini bisa dilakukan secara sinergis melalui APBD provinsi, kabupaten dan kota maupun partisipasi BUMN/BUMD dan swasta melalui CSR masing-masing.

“Pengadaan dan penyiapan generator oksigen ini sangat penting dan mendesak, oleh karenanya, kami dari partai Golkar akan memberikan dukungan sepenuhnya atas kebijakan tersebut,” ucapnya.

Sugawa Korry berpendapat, adanya partisipasi dari berbagai pihak, kekhawatiran atas kurangnya ketersediaan oksigen di seluruh rumah sakit, Bali khususnya, segera bisa diatasi dan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. (*/wie)

 

 

Pos terkait