BANGLI | patrolipost.com – Kepulan asap muncul di lereng Gunung Batur Kecamatan Kintamani, Jumat (22/10/2021) siang. Asap tebal tersebut berasal dari kebakaran lahan di areal hutan lindung Taman Wisata Alam Bukit Payang, Desa Batur, Kecamatan/Kabupaten Bangli, Bali.
Kapolsek Kintamani AKP Benyamin Nikijuluw saat dikonfirmasi menjelaskan, pihaknya menerima informasi tentang kebakaran lahan dan hutan sekitar pukul 13.00 Wita. Lokasinya di kawasan Taman Wisata Alam di Desa Batur Tengah, Kecamatan Kintamani, Bangli.
Awalnya kebakaran diketahui warga setempat setelah melihat kepulan asap. Setelah dilihat ke lokasi, kobaran api sudah besar. “Melihat hal tersebut warga langsung melapor kepada pihak terkait. Selang beberapa waktu dua unit mobil Damkar diterjunkan,” ungkapnya.
Pemadaman dilakukan oleh petugas Damkar dibantu pula petugas gabungan dan warga,” jelas AKP Beny, seraya menambahkan, luas lahan terbakar sekitar 3,45 hektare.
Ditambahkan pula dari hasil olah TKP diduga sumber api dari arah Selatan kemudian meluas ke arah Utara menuju ke atas lereng Gunung Batur, mengingat sejak kebakaran terjadi angin bergerak dari arah Selatan menuju arah Utara.
“Di TKP banyak tumbuh semak belukar yang sudah kering yang mengakibatkan api cepat membesar dan menjalar sehingga membakar kawasan taman wisata alam. Sampai malam ini petugas masih berjibaku mengendalikan kobaran api,” imbuhnya. (750)