SINGARAJA | patrolipost.com – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi mengaku senang atas kolaborasi Kodim 1609/Buleleng bersama Pemkab Buleleng dalam usaha mengatasi ketahanan pangan. Kata dia, pemanfaatan lahan tidur di tengah kota itu juga sebagai upaya menekan inflasi.
Mayjen Bambang mengatakan itu di tengah melakukan panen cabai dan terong serta ikan nila di Hutan Kota kelurahan Banyuasri, Buleleng, Rabu 10 Juli 2024. Mayjen Bambang juga menyebut, upaya yang dilakukan secara kolaboratif itu sangat inovatif dan dapat menjadi teladan bagi daerah lain.
“Saya sangat senang dan terkesan dengan upaya yang sudah dilaksanakan oleh Kodim 1609/Buleleng bersinergi dengan Pemkab Buleleng. Kita siap untuk menggali potensi yang ada di wilayah, kita juga siap mendukung program-program yang ada di kabupaten,” ujarnya.
Sementara Pj Bupati Lihadnyana mengatakan, inovasi mengubah lahan tidur menjadi pertanian produktif juga tidak lepas dari kerja keras semua pihak. Baik dari Kodim 1609/Buleleng yang mengubah semak belukar menjadi lahan pertanian, pihak swasta yang telah memberikan program CSR, serta pemerintah daerah melalui dinas lingkungan hidup dalam pengelolaan lahan tersebut.
“Inovasi ini telah memiliki dampak terhadap kesejahteraan masyarakat,” kata Lihadnyana.
Selain di Hutan Kota, Pangdam IX/Udayana juga melakukan penanaman bibit sorgum di Desa Ringdikit Kecamatan Seririt juga dilakukan panen ikan bandeng di Desa Patas Kecamatan Gerokgak. (625)