Saniscara Kliwon Wuku Kuningan, Walikota Jaya Negara Hadiri Piodalan di Pura Kahyangan Jagat Sakenan

walikota kuningan
Walikota Denpasar IGN Jaya Negara didampingi Ny Sagung Antari Jaya Negara saat melaksanakan persembahyangan di Pura Kahyangan Jagat Sakenan. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Saniscara Kliwon Wuku Kuningan yakni bertepatan Hari Raya Kuningan, Pura Kahyangan Jagat Sakenan Kelurahan Serangan Denpasar Selatan menggelar piodalan yang rutin dilaksanakan setiap 6 bulan sekali, Sabtu (18/6/2022). Rangkaian piodalan dan Karya Bhakti Pujawali di Pura Sakenan dihadiri Walikota Denpasar IGN Jaya Negara didampingi Ny Sagung Antari Jaya Negara.

Turut hadir juga Gubernur Bali I Wayan Koster, Wakil Walikota Denpasar Kadek Agus Arya Wibawa didampingi Ny Ayu Kristi Arya Wibawa, Ketua DPRD Kota Denpasar I Gusti Ngurah Gede, Sekretaris Daerah Kota Denpasar IB Alit Wiradhana yang didampingi Ny Ida Ayu Widnyani Wiradana, serta OPD Pemkot Denpasar terkait lainnya.

Bacaan Lainnya

Walikota Denpasar IGN Jaya Negara mengatakan, pelaksanaan piodalan ini tentu menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) yang ketat. Selain itu, terkait program Pemkot Denpasar tentang pengurangan penggunaan kantong plastik pun diterapkan selama piodalan berlangsung dengan mengimbau para pemedek agar membawa pembungkus Canang yang ramah lingkungan.

Menurutnya, pelaksanaan Bhakti Piodalan ini merupakan wujud sradha bhakti umat kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa untuk menciptakan kerahayuan jagat. Terlebih piodalan ini bersamaan dengan Hari Raya Kuningan, yang merupakan hari besar bagi umat Hindu yang dilaksanakan setiap 6 bulan sekali.

“Diharapkan kepada masyarakat khususnya Kota Denpasar agar tetap menjaga Prokes selama pelaksanaan persembahyangan dikarenakan masih dalam situasi pandemi Covid-19 namun dengan tidak mengurangi makna dalam prosesi upacara,” ujar Jaya Negara.

Sementara Ketua Panitia Karya, IB Gede Pidada mengungkapkan, lantaran kali ini masih dalam situasi pandemi, maka pihak panitia mewajibkan pemedek pelaksanaan Pujawali di Pura Sakenan Kota Denpasar tetap menerapkan Prokes yakni pemedek wajib menggunakan masker, menjaga jarak, serta mencuci tangan dengan sabun.

Meski  menerapkan Prokes, piodalan tetap dilaksanakan dengan tidak mengurangi makna yang terkandung dalam upacara seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Secara tatwa pelaksanaan upakara tetap sama, hanya saja tata pelaksanaannya dengan menerapkan  Prokes  mengingat saat ini masih di masa penanganan pandemi Covid-19 sehingga dapat menekan terjadinya penularan virus Covid 19,” terang IB Gede Pidada.

Selain itu, setelah melaksanakan pujawali di Pura Dalem Sakenan, Walikota Jaya Negara didampingi Ny Antari Jaya Negara juga melaksanakan persembahyangan  di Pura Susunan Wadon Kelurahan Serangan Denpasar Selatan.(030)

Pos terkait