Curi HP WNA di Sand Bar Canggu, Pria Asal Jember Diamankan Polsek Kuta Utara

pencuri hp
Pelaku pencurian Hp Sony Y (34) (berbaju orange). (ist)

MANGUPURA | patrolipost..com – Mencuri handphone (Hp) WNA, Tim Opsnal Polsek Kuta Utara mengamankan seorang pria asal Dusun Krajan Kidul, Desa Yosorati Jember bernama Sony Y (34) di Sand Bar Canggu, Kamis (8/9/2022). Adapun modus operandi pelaku melakukan aksinya mengambil Hp saat korbannya asyik joged.

Kapolsek Kuta Utara Kompol Putu Diah Kuniawandari mengatakan penangkapan dilakukan oleh Unit Reskrim yang dipimpin Kanit Reskrim Iptu Mohammad Amir dan Panit 1 Ipda Danny Feizal Ekananta ini merupakan tindaklanjut dari laporan dari Warga Negara Asing (WNA) asal Perancis Clara Lisa Lagadec (22) yang melaporkan telah kehilangan Hp di  Sand Bar, Selasa (6/9/2022) pukul 01.00 Wita.

Bacaan Lainnya

“Ya, kita tangkap pelaku setelah mendapat laporan dari korbannya,” kata Kapalsek Kompol Putu Diah.

Lebih lanjut dikatakan, Tim Opsnal Polsek Kuta Utara bergerak cepat melakukan penyelidikan dan mencari informasi di seputaran TKP. Kemudian tim opsnal mendapatkan informasi bahwa diduga pelaku pencurian tersebut masih ada di sekitar TKP. Untuk itu, Tim Opsnal dan pihak keamanan di Sand Bar memantau satu persatu pengunjung.

“Ketika melihat ada orang yang mencurigakan, langsung dilakukan penggeledahan. Alhasil di sakunya didapati Hp kobannya,” ungkapnya.

Setelah diinterogasi, pelaku mengakui perbuatannya mengambil Hp korban. Dimana pelaku melakukan aksinya saat korban sedang asyik joged.

Adapun barang bukti yang diamankan dari pelaku yakni sebuah Hp Iphone 11 berwarna ungu dan 1 unit motor Honda Vario Nopol P 5572 YO.

“Kini pelaku dan barang bukti ditahan di Polsek Kuta Utara, guna proses lebih lanjut,” tandasnya. (030)

Pos terkait